Tuesday, December 30, 2014

Salty Studio



Kapan ya terakhir saya baca komik korea? Mungkin zaman SMP dulu, ketika sekolah sangat dekat dengan taman bacaan. Saya cuma ingat 3 judul yang pernah saya baca, meski belum sampai tamat, yaitu H2O, Shin Gumiho, dan Goong. Saya menikmati ketiga komik tersebut, meski kurang 'cantik' gambarnya.

Nah, sekarang ini, setelah beberapa tahun berselang, saya baru tahu dari adik saya bahwa ada aplikasi bernama Webtoon. Webtoon ini isinya komik-komik korea. Developernya sama seperti Line yaitu Naver. Aplikasi ini dapat diunduh di Play Store. Di webtoon inilah saya disarankan untuk baca Salty Studio. Dan saya terpesona sejak chapter pertama. Dan semakin terbuai pesonanya seiring angka penunjuk chapter bertambah.

Salty Studio bercerita tentang enam orang yang sering berkumpul dalam sebuah studio gambar yang juga rumah salah seorang tokoh. Ada Sonagi yang suka iseng aneh-aneh, ada Togeun yang sering emosional, Cookie yang hobi mabuk-mabukan, Willow dan Yohan yang sering ribut, dan River yang kalem. Mereka berenam inilah yang menjadi pusat cerita, bergantian. Meski begitu, cerita masing-masing tokoh tidak terasa seperti bagian terpisah dari cerita inti. Makin lama kita dapat makin mengerti gerak-gerik tokoh di awal itu alasannya apa.

Saya suka sekali dengan artworknya. Cantik sekali. Tapi tentu saja bukan hanya itu. Cara Omyo, sang author, bercerita, bahkan dengan panel tanpa dialog, membawa saya mengalami apa yang dialami tokoh. Tidak sampai menangis sih (kalau tertawa iya), tapi terbawa suasana lah.

Saya suka dengan cara Omyo memainkan sudut pandang, alur yang bolak-balik maju mundur. Mengingatkan saya pada salah satu komik jepang favorit saya pas SMP untuk genre ini, Here We Are/Bokura ga Ita. Meski sebenarnya ada bagian yang dapat dengan mudah ditebak, karena komik cinta-cintaan memang kemungkinan besar begitu, saya tetap menunggu kelanjutan setiap chapter Salty Studio. Sampai saat ini, baru ada 30 chapter yang dapat diakses di Webtoon. Update chapter akan hadir tiap Jumat. Weekend menjadi semakin membahagiakan karena saya menemukan komik ini haha.

5 comments:

  1. Saya juga suka sekali sama Salty Studio xD :D Masih sering mantau, nggak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai Syarifah :) Masih bangeeet. Tapi sedih nih sekarang River dan Willow jarang muncul padahal saya senang kalau mereka main ke flat haha

      Delete
    2. Haha. Aku nyesek banget pas Willow patah hati gara-gara Yohan.Tapi sekarang Back to Genre. Romance Togeun dan Sonagi-nya ditonjolin :3 :D Haha.

      Delete
    3. Sekarang lagi makin penasaran sama si kembar nih hahaha

      Delete